Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Ticker

6/recent/ticker-posts

Piala AFF U-19, Indonesia VS Thailand menjadi laga yang di nantikan.

 

Matacelebes - Pertemuan Indonesia dan Thailand di Final Piala AFF U-19 2024 akan menjadi laga yang sangat dinantikan,
Kedua tim telah menunjukkan performa impresif sepanjang Turnamen dan siap memberikan yang terbaik untuk meraih gelar juara.

Pertandingan Final Piala AFF U-19 2024 di jadwalkan akan berlangsung pada tanggal 29 Juli 2024, antara Indonesia dan Thailand memperebutkan Trofi bergengsi tersebut. 

Kedua tim ini berhasil melaju ke partai puncak setelah menaklukkan lawan masing-masing di babak semifinal yang berlangsung pada Sabtu (27/7/2024).

Timnas Indonesia U-19 meraih tiket final setelah mengalahkan Malaysia dengan skor tipis 1-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.

Gol kemenangan Indonesia dicetak oleh Muhammad Alfharezzi Buffon pada menit ke-78. Dalam sebuah kemelut di depan gawang, tendangan Buffon mengenai tiang dan memantul masuk setelah mengenai kiper Malaysia, Muhammad Haziq Aiman.


Sepanjang pertandingan, Indonesia tampil dominan dan menciptakan beberapa peluang emas.

Pada babak pertama, sundulan Arkhan Kaka memanfaatkan lemparan jauh Muhammad Mufli Hidayat nyaris membuahkan gol, tembakan dari luar kotak penalti oleh Figo Denis serta peluang dari Jens Raven juga gagal menghasilkan gol.

Di babak kedua, pelatih Indra Sjafri melakukan perubahan strategi dengan memasukkan Rizki Afrisal dan Arlyansyah Abdulmanan, yang membawa dampak positif bagi tim.

Meskipun Malaysia mencoba memberikan tekanan di menit-menit akhir, pertahanan solid Indonesia berhasil menjaga keunggulan hingga peluit panjang berbunyi.

Sebelumnya, Thailand memastikan tempat di final setelah mengalahkan Australia dengan skor 1-0 meskipun bermain dengan 10 pemain.
Thailand unggul cepat melalui gol bunuh diri bek Australia, Leonard, di menit ke-13.

Australia sempat mendapat peluang menyamakan kedudukan lewat titik penalti, namun keputusan wasit dibatalkan setelah meninjau tayangan VAR.


Pada babak kedua, Thailand harus bermain dengan 10 pemain setelah Rapeephat Padthaisong mendapatkan kartu kuning kedua di menit ke-66.

Meskipun tim Thailand bermain dengan 10 pemain, pertahanan Thailand berhasil menahan gempuran tim Australia hingga akhir pertandingan, dan memastikan kemenangan 1-0 dan tiket ke final.

 (Candra Tom)

Posting Komentar

0 Komentar